Selasa, 27 November 2012

Aeon flux

Aeon flux merupakan film yang ada unsur kloningnya,tau kloning kan? jangan bilang gak tau -__________-
nah kalau yang mau tau sinopsis film itu baca yah xD

Aeon flux

400 tahun dari sekarang, sebuah penyakit mematikan telah membunuh sejumlah besar penduduk bumi. Satu-satunya tempat yang tersisa adalah sebuah kawasan populasi bertembok tebal dengan pengamanan super ketat atau yang lebih dikenal dengan kota (sekaligus negara) Bregna.
Dikuasai oleh sekumpulan ilmuwan, Bregna bagaikan sebuah negara utopia yang serba sempurna. Namun semuanya berubah ketika agen pemerintah membunuh sebuah keluarga dan hanya menyisakan satu orang gadis kecil bernama Aeon Flux.
Kejadian tersebut membuat Aeon tumbuh sebagai gadis yang menyimpan dendam terhadap Bregna dan kongres ilmuwan, ia dibesarkan oleh kelompok pemberontak pimpinan The Handler dan saat dewasa berubah menjadi seorang pembunuh bayaran yang jago ilmu bela diri.
Setelah lama menunggu, Aeon akhirnya mendapat misi yang telah lama ditunggu : membunuh Trevor Goodchild yang adalah penguasa Bregna. Namun dalam petualangannya menuntaskan misi, gadis itu menemukan banyak rahasia tersimpan yang bisa jadi akan membuat kehidupan utopia disana berubah total.
Usai Elektra dan sambil menunggu rampungnya Wonder Woman, ini dia tokoh jagoan wanita yang kembali diangkat ke layar lebar setelah sebelumnya sukses saat ditayangkan stasiun televisi MTV dalam format animasi.
Disebut-sebut tidak kalah populer dengan Lara Croft, proyek Aeon Flux digarap dengan serius. Sebagai bukti, pihak produser berani menarik Charlize Theron aktris kelas Oscar sebagai tokoh utamanya.
Meraih Oscar lewat Monster, keseriusan gadis cantik asal Afrika Selatan tidak main-main karena ia sempat melakukan sejumlah adegan action tanpa pemeran pengganti sebelum mengalami cedera. Bintang pendukungnya tidak kalah hebat, hal ini bisa dilihat dari nama-nama seperti Frances McDormand dan Sophie Okonedo yang tampil cemerlang di Hotel Rwanda.
Sutradara film ini adalah Karyn Kusama yang sudah tidak asing lagi dengan film laga dengan tokoh utama wanita mengingat sebelumnya ia pernah membesut Girlfight, sebuah kisah petinju wanita yang dibintangi Michele Rodriguez.
Bosan dengan film futuristik yang biasa-biasa saja dan ingin melihat bagaimana aksi Charlize Theron di film laga pertamanya? Kalau begitu, jangan sampai kamu lewatkan Aeon Flux......

Tidak ada komentar:

Posting Komentar